PW Pemuda Muhammadiyah Aceh: Kami siap bawa Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke Aceh -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




PW Pemuda Muhammadiyah Aceh: Kami siap bawa Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke Aceh

2/11/2022

 


Globalnewsindonesia.com,- Banda Aceh- Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Aceh menyatakan kesiapan menjadi tuan rumah Muktamar Pemuda Muhammadiyah. 


Perhelatan akbar di tingkat nasional yang diadakan 4 tahun sekali ini akan menentukan sosok Pimpinan Pusat yang akan menakhodai Pemuda Muhammadiyah kedepannya. 


Sebagai salah satu organisasi kepemudaan, Pemuda Muhammadiyah memiliki peran vital dalam dinamika berbangsa dan bernegara.


Menurut Sekretaris PW Pemuda Muhammadiyah Aceh, Danil Akbar Taqwadin menyatakan, sejak awal periode kepengurusan PW Pemuda Muhammadiyah Aceh memang telah berencana untuk membawa Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke Aceh.


Karena itu, berbagai persiapan telah dilakukan sejak jauh-jauh hari. Meskipun sepeninggal almarhum Ketua Rudi Ismawan yang berpulang pada 27 Januari lalu, semangat beliau untuk membawa Muktamar Pemuda Muhammadiyah ke Aceh perlu kami teruskan.


“Muktamar Pemuda Muhammadiyah dapat melahirkan multiplier effect yang signifikan. 


Pada Muktamar di Yogyakarta 2018 yang lalu, sedikitnya 5000 sampai 10.000 peserta dan penggembira hadir pada momen tersebut.


Pada momen itu, sektor pariwisata dan ekonomi Yogyakarta meningkat drastis. Hal ini yang kami proyeksikan pula ketika Muktamar Pemuda Muhammadiyah dapat kita bawa ke Aceh,”ungkapnya.


Menurut Danil pula, dari ribuan peserta dan penggembira yang hadir ketika muktamar diharapkan menjadi duta untuk mempromosikan pariwisata dan potensi ekonomi Aceh lainnya.


Seiring itu, harapan kami dengan Muktamar ini dapat memberikan gambaran syariat Islam di Aceh yang aman dan ramah.


Tentu hal ini, pilar penting bagi pertumbuhan kembali pariwisata dan investasi yang selama ini terganggu akibat pandemi covid-19,"tutup Danil. (RM)