GlobalNewsindonesia.com BANTAENG - Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bantaeng menyelenggarakan Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Arsiparis bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lingkup Pemerintah Kabupaten Banteng Tahun 2024. Pelaksanaan uji kompetensi tersebut dilangsungkan di Hotel Seruni, Rabu (5/6/2024).
Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar dalam laporannya menyampaikan 3 hal utama yaitu pertama, di tahun sebelumnya, Pemkab sudah mulai mengadakan Bimtek Pengelolaan Arsip baik secara manual atau secara konvensional maupun Sosialisasi dan Implementasi Srikandi. Kedua, dari aspek infrastruktur Alhamdulillah hari ini akan dilakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Depo Arsip Kabupaten Bantaeng.
"Karena Kabupaten Bantaeng merupakan Kabupaten tertua di Sulawesi Selatan, sehingga sangat perlu dilakukan penguatan pada aspek penyelenggaraan kearsipan dalam rangka mewujudkan memori kolektif Daerah", tuturnya.
Kemudian yang ketiga dari Aspek SDM, terpilih 30 peserta yang akan melaksanakan Uji kompetensi. "Hari ini kita akan melakukan Pencanangan Teman Srikandi, yang mana saat ini Teman Srikandi Kabupaten Bantaeng berada di Peringkat 3 se-Sulawesi Selatan", ujarnya.
Kepala Arsip Nasional RI, Imam Gunarto menyampaikan bahwa fungsi dan Peran Arsip sangat penting untuk menjaga arah kita ke depan, seperti yang selalu disampaikan oleh Presiden RI, Joko Widodo tentang 3 poin penting yang menjadi mandat bagi Arsiparis yakni terkait memori kolektif bangsa, terkait Srikandi dan warisan budaya yang harus dijaga.
"Kearsipan itu fungsinya mendokumentasikan semua aktifitas kita baik aktifitas kedinasan maupun perseorangan", kata Imam Gunarto.
Pada kesempatan tersebut dilakukan pula Pencanangan Inovasi Teman Srikandi yang ditandai dengan Penandatanganan Berita Acara oleh Pj. Bupati Bantaeng dan komitmen bersama serta Penyematan Pin yang disaksikan secara langsung oleh Kepala Arsip Nasional RI Imam Gunarto.