Header Ads Widget

Dailami Wabup Bener Meriah Dampingi Sekjen PB FASI Tinjau Venue Pon XXI Tahun 2024

 


Globalnewsindonesia.com,- Bener Meriah - Wakil Bupati Bener Meriah Dailami mendampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Federasi Aero Sport Indonesia (PB FASI) Marsma TNI Fajar Adriyanto, M.B.A., M.Si meninjau Venue yang akan digunakan sebagai lokasi cabang lomba olah raga Aerosport (terbang layang) Gantoile, Paralayang, Parameter, Aeromodelling untuk PON XXI Tahun 2024 di Puncak Bukit Merah Putih, Bur Temun, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah. Aceh. Selasa (07-06-2022).


Tampak dalam rombongan Sekjen PB FASI saat itu Waha Kabid Prestasi dan Lomba PB FASI Marsma TNI Rolland D.G. Waka I Bid. Prestasi KONI Pusat Marsma TNI (Purn) Lintong Sormin. Wakil Sekjen I PB FASI Drs. Ersy Nuzul Firman. Ketua Komite Aeromodelling dan Drone PB FASI Ir. Arya Sidharta. Ketua Komite Terjun Payung PB FASI Irvan Zuladry. Wakil Ketua I Komite Microlight & Paramotor PB FASI Cahyo Alkantana. Kolonel Tek Eko Fibrianto, S.T., M.I.Pol. Dirbidordirga Puspotdirga. Letkol Kal Terang Ukur Bukit, S.Sos. Kasubditopskarbakti Puspotdira. Letkol Adm Masjono, A.Md., A.Kt. Kabagprogar Puspotdirga. Letkol Pas Agustinus T. B. Kolonel Adm Prasetyo Herminto. Wahyu Yuda. M. Menik. 


Sementara itu dari Pemkab Bener Meriah tampak mendampingi Wabup Dailami saat itu Dandim 0119 Bener Meriah. Anggota DPRK Bener Meriah. Kepala Dinas Pariwisata. Ketua PB FASI Bener Meriah. Ketua KONI. Kepala Bandara Rembele. Kepala Bagian Prokopim Setdakab Bener Meriah.


Sekjen PB FASI Marsma TNI Fajar Adriyanto, M.B.A., M. disela-sela kegiatan menyampaikan, kehadirannya di Kabupaten Bener Meriah bersama sejumlah komite dalam rangka untuk meninjau lokasi Venue yang akan digunakan sebagai lokasi cabang lomba olah raga Aerosport (terbang layang) Gantoile, Paralayang, Parameter, Aeromodelling untuk PON XXI Tahun 2024 di Puncak Bukit Merah Putih, Bur Temun, Kecamatan Bukit. Kabupaten Bener Meriah. Aceh. 


“Saya melihat lokasi ini memiliki pemandangan yang bagus, namun untuk menentukan apakah layak nantinya di jadikan sebagai tempat Venue sebagai lokasi cabang lomba olah raga Aerosport (terbang layang) Gantoile, Paralayang, Parameter, Aeromodelling untuk PON XXI Tahun 2024 Aceh perlu kami rembukan lagi bersama dengan komite. Mudah-mudahan lokasi ini bisa menjadi tempat venue PON 2024,” katanya.


Diterangkannya, lokasi Bur Temun memiliki pemandangan indah, dan cocok juga dijadikan untuk objek wisata, selain itu Bener Meriah juga memiliki bandara hal tersebut memudahkan para peserta untuk hadir ke bumi Bener Meriah, “olah raga dirgantara ini bisa ditingkatkan menjadi objek pariwisata, ketika olah raga ini menjadi daya tarik bagi masyarakat dalam negeri maupun luar negeri secara otomatis ekonomi cepat tumbuh pesat, terutama bagi pengelola tempat penginapan, rumah makan, penjual oleh-oleh, apa lagi Kabupaten Bener Meriah terkenal dengan Kopi Arabikanya. UMKM akan meningkat di daerah ini,”ucap Fajar. 


Dia juga memohon dukungan dari bupati dan wakil bupati dan seluruh komponen masyarakat Kabupaten Bener Meriah untuk mensukseskan salah satu venue untuk Gantoile PON 2024. Katanya lagi, pihaknya bersedia membina atlit-atlit lokal agar menjadi atlit profesional.


Sementara itu Wabup Bener Meriah Dailami menyampaikan selamat datang kepada Sekjen PB FASI dan rombongan di Kabupaten Bener Meriah dalam rangka melakukan survey lokasi venue lokasi cabang lomba olah raga Aerosport (terbang layang) Gantoile, Paralayang, Parameter, Aeromodelling untuk PON XXI Tahun 2024.


Dikatakannya, Pemerintah daerah mendukung dan siap menjadi tuan rumah venue untuk Gantoile PON ke XXI Tahun 2024. Dia juga memohon dukungan dari seluruh pihak agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan sukses. “Kami sebagai Pemerintah Daerah Kabupaten Bener Meriah, dan seluruh elemen masyarakat siap, yang terpenting PON ke-XXI Tahun 2024 nanti sukses,”demikian Wakil Bupati Bener Meriah Dailami. [Yh]