Header Ads Widget

Bapera Lhokseumawe Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

 


Globalnewsindonesia.com,- Lhokseumawe - Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Kota Lhokseumawe berbagi Takjil kepada masyarakat pengguna jalan serta menyantuni Anak Yatim sekaligus buka bersama dengan pengurus di Nahino Kupi jalan Elak, Jumat 15 April 2022.


Pembagian takjil dan santunan anak yatim langsung diberikan oleh ketua Bapera Lhokseumawe Ilham Firdaus SE dan didampingi Sekretaris Syamsul Bahri serta pengurus lainnya.


Ketua Bapera Lhokseumawe Ilham Firdaus SE mengatakan, dibawah pimpinan ketua umum DPP Bapera Fadh El Faouz Abrafiq membuat yayasan Fahd foundation peduli anak yatim se Nusantara. 


Dan untuk di ketahui ketua umum DPP Bapera Fadh El Faouz Abrafiq dan 138 kader Bapera di seluruh Indonesia sedang berada tanah suci sedang melakukan ibadah umroh dan menitip salam kepada seluruh pengurus.


Dan kedepan DPP Bapera akan menyediakan kuota umroh bagi kader DPD Kabupaten Kota diseluruh Indonesia.


" Hari ini ada 30 anak yatim yang kita santuni, juga ada pemberian takjil untuk masyarakat yang melintas di jalan dan ditutup dengan buka puasa bersama dengan pengurus.


" Alhamdulillah acara hari ini semua di sponsori dari DPP Bapera, ini sebagai bentuk kepedulian ketua umum kepada anak yatim piatu se nusantara" ujar Ilham.


"Saya berharap berbuat baik seperti ini tidak hanya dilakukan di bulan ramadhan saja namun bisa terus berlanjut kapan saja.


"Apapun kegiatan sosial yang sifatnya bermanfaat bagi semua orang banyak bapera akan siap melakukannya.


Yang terakhir saya mengucapkan apresiasi kepada pengurus yang aktif dan masih bersatu di barisan pemuda Nusantara 


Dan nantinya 27 Mei mendatang akan dilakukan jambore propinsi, untuk teknis tempat dan acara belum ada hasil yang pasti namun ada beberapa lokasi yang menjadi target untuk dilakukan jambore Propinsi" tutup Ilham. (Yh)