Polres Labuhanbatu Bersama Kodim 0209/LB Bekerjasama Lakukan Giat Pengamanan Pembagian Bansos Serta Vaksinasi Lansia -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Polres Labuhanbatu Bersama Kodim 0209/LB Bekerjasama Lakukan Giat Pengamanan Pembagian Bansos Serta Vaksinasi Lansia

2/27/2022

 


Globalnewaindonesia.com,- Labusel Sumut - Waka Polres Labuhanbatu KOMPOL Drs. HERMANSYAH pimpin langsung kegiatan pengamanan pembagian Bantuan sosial Sembako dan vaksinasi Lansia. (27/02/2022).

 

Bertempat di gedung olahraga Rantauprapat Kelurahan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu, kegiatan pembagian bansos sembako dan vaksinasi lansia berlangsung. 


Kesibukan petugas baik itu dr TNI-POLRI dan Tim medis terlihat jelas  mengarahkan, menghimbau, serta membagi masker kepada masyarakat yang datang.




Didampingi Kasat Sabhara AKP. AMDI KARNA. SH, Kasat Narkoba AKP. MARTUALESI SITEPU. SH.MH, Kasat Lantas AKP. RUSBENY. SH.MH, Kasat Bimmas AKP ABD. RAHMAN. MANURUNG SH.


Waka Polres Labuhanbatu mengatakan, ini program pemerintah yang harus kita laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, kita semua berharap pandemi covid - 19 ini segera berakhir, sehingga perputaran ekonomi di Labunan Batu ini kembali normal sebagaimana biasanya.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut dari Puskesmas Kota Rantau Rapat Dr. YULIDAWATI, Dr. VIOLA, dr. APRIYANTI dan beberapa anggota medis lainnya sebagai Tim vaksinator.



Sementara tampak beberapa Personil Bhabinkamtibmas Polres Labuhanbatu dan Bhabinsa dari Kodim 0209/ LB sibuk bagi bagi masker kepada para lansia yang hadir di tempat itu. 


Kegiatan berlangsung sejak pukul O8.00 wib dan direncanakan berakhir pukul 18.00 wib, dari pantauan Kasat ada ratusan masyarakat yang hadir di tempat itu .


Ketika dihubungi via HP, Kapolres Labuhan Batu AKBP. ANHAR ARLIA RANGKUTI. SIK menjelaskan kegiatan ini akan terus kita lakukan saya dan Pak Dandim 0209/LB, Pak Bupati dan unsur Muspida lainnya.


Dan akan tetap solid memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat kita untuk Vaksinasi ll dan lll, kita akan kebut sesuai target 70% dan ini harus tercapai,"tuturnya. 


Dalam kegiatan tersebut ada ratusan orang masyarakat yang hadir terdiri dari beberapa desa yang ada di wilayah hukum Polres Labuhanbatu. (MH)