Globalnewsindonesia.com,- Purwakarta - Dalam rangka memastikan kesiapan dari pengawas jajaran tingkat kecamatan, kelurahan/desa sebagai pengawas TPS. Panwascam Kecamatan Jatiluhur adakan giat Rapat kerja teknis PTPS pengawasan logistik dan penghitungan surat suara pada pemilu 2024 di aula Desa Kembang Kuning Kecamatan Jatiluhur, Sabtu 10 Februari 2024.
Rapat kerja tersebut dihadiri seluruh PTPS (Pengawas Tempat Pemungutan Suara), Kapolsek, Danramil, Camat Jatiluhur, beserta Ketua Panwascam Jatiluhur dan jajarannya.
Ketua Panwascam Jatiluhur Taopik Sopyan SH, menyatakan bahwa PTPS mulai hari ini PTPS harus siap melaksanakan suksesnya pemilu dan semoga kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan," tuturnya.
Lain hal dikatakan Camat Jatiluhur, Endang Saepudin dalam sambutanya, PTPS saat ini waktunya kita melaksanakan tugas dan fungsi kita semoga dalam melaksanakan tugas sukses tanpa akses.
Adapun ketika kita dalam melaksanakan tugas jika menemukan pelanggaran agar bisa membuktikan dengan bukti yang ada dan valid serta jika ada sesuatu hal dalam temuan pelanggaran agar terus selalu koordinasi sama PPK juga Babinkabtibmas.
Jadi kami sarankan bagi setiap PTPS semaksimal mungkin harus hadir pada waktunya dan harus mengawasi ditiap tempat pemungutan suara (TPS), dan juga untuk besok Minggu 11 Februari 2024 kita harus menertibkan APK yang masih terpasang," tegasnya. (Mjn)