Rapat Kerja Ke 1 Jurnalis Bela Negara Kabupaten Purwakarta, Canangkan Program dengan Target Peserta Didik -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami


 

 




Rapat Kerja Ke 1 Jurnalis Bela Negara Kabupaten Purwakarta, Canangkan Program dengan Target Peserta Didik

9/15/2023


Globalnewsindonesia.com,- Purwakarta - Jurnalis Bela Negara (JBN) Kabupaten Purwakarta sesudah pelantikan pengurus jumat 1 September 2023  lakukan Rapat Kerja pertama, dimana Raker memiliki peran penting dalam menentukan masa depan suatu organisasi, 


Hal ini sangat penting dalam sebuah organisasi,  karena raker dilakukan untuk membantu mengkoordinasikan penyelenggaraan tugas dan fungsi serta kinerja organisasi.




Dengan dilaksanakannya Rapat kerja, ini merupakan bentuk kewajiban dalam berorganisasi agar apa yang sudah terbentuk dalam kepengurusan di Jurnalis Bela Negara bisa satu presepsi dalam menjalankan roda organisasi kedepan.


Ketua Jurnalis Bela Negara (JBN) Kabupaten Purwakarta, Andri Hendrik Solihin menuturkan bahwa, ," Bangunan yang bagus akan kokoh dan terbentuk indah jika kita menyusunnya dengan baik. Sama halnya dengan kita, jika kita ingin melakukan sesuatu harus terencana agar kedepan menjadi bisa terarah dengan baik,"


Untuk itu melalui Rapat Kerja (Raker) Jurnalis Bela Negars (JBN) yang dilaksanakan Rabu pada tanggal 13 September 2023 berlokasi di Cafe Anven Jln. A.Yani Kelurahan Cipaisan Kabupaten Purwakarta dimana kita sudah memperoleh beberapa program yang rencananya akan dilaksanakan dalam rentang waktu bulan ini.


Kemudian dalam kegiatan Rapat kerja ini memiliki tujuan antara lain untuk melaksanakan koordinasi antar anggota dalam penyusunan program-program kerja yang diajukan disetiap Divisi kepengurusan dan akan diremukan hasilnya di rapat kerja ini untuk menjadikan satu pemahaman bersama.


Dengan kegiatan ini, semoga kedepan Jurnalis Bela Negara semakin tertata dalam menentukan program-program yang telah di ditentukan dan kita sepakati bersama," tuturnya. (Mjn)