Kegiatan Ramadhan Berkah, Kembali Digelar Forkopimcam Ketapang dengan Berbagi Takjil Gratis -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Kegiatan Ramadhan Berkah, Kembali Digelar Forkopimcam Ketapang dengan Berbagi Takjil Gratis

4/22/2022

 


Globalnewsindonesia.com,- Ketapang,– Di bulan yang penuh berkah dan bermakna ini, semangat berbagi sedekah kembali ditunjukkan Pemerintah Kecamatan Ketapang dibawah Pimpinan Camat Sunarto.


Kamis (21/4/2022), Camat Ketapang, Sunarto, bersama forkopimcam Ketapang turun langsung kejalan untuk membagi-bagikan takjil gratis ke pengguna jalan di depan Kantor Polsek.



Sebanyak 854 takjil dibagikan kepada setiap pengguna jalan yang melintas didepan jalan raya Nasional Ketapang, persis didepan Kantor Polsek Ketapang.


Sedangkan takjil tersebut disasar langsung oleh para Forkopimcam dan tim lainnya untuk diambil dari para pelaku UMKM yang berjualan di pinggir jalan, ini merupakan kegiatan yang mendongkrak perekonomian masyarakat Ketapang.


Kegiatan bagi-bagi takjil ini lanjutan dari kegiatan sebelumnya, di Pendopo Kecamatan Ketapang, Santunan kepada anak Yatim dan Kaum dhuafa serta buka bersama.


Kebetulan pada acara pembagian takjil ini bersamaan dengan100 hari kerja Camat Ketapang, Sunarto, yang bertepatan dengan bulan Ramadan.


“Ini adalah murni sedekah dari kami Pemerintah Kecamatan Ketapang, sumbangsih para ASN, Polsek Ketapang, Danramil, Kepala RSUD dan Instansi lainnya, dan untuk berbagi kasih kepada masyarakat Ketapang yang menjalankan Ibadah Puasa,” ungkap Sunarto Camat Ketapang.


Sementara itu, AKP Danang Eko Abrianto, selaku Kapolsek Ketapang mengatakan, kedepannya, agar masyarakat Ketapang lebih kompak, dan lebih enak berkomunikasi sehingga bisa bersama-sama dalam menghidupkan masyarakat yang tentram dan sejahtera.


“Diharapkan, pelaksanaan kedepannya agar masyarakat Ketapang itu lebih guyub,” harap Kapolsek. (Ars)