Pemerintah Desa Bukit Harapan Gelar Vaksinasi Sasar Tiap Dusun -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Pemerintah Desa Bukit Harapan Gelar Vaksinasi Sasar Tiap Dusun

KIM(Kelompok Informasi Masyarakat)
12/15/2021


Globalnewindonesia,.com,Bulukumba - Pemerintah Desa Bukit Harapan, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, menggelar vaksinasi dan menyasar warga setiap dusun.


Kegiatan vaksinasi ini sesuai dengan target Pemerintah kabupaten dengan minimal 70 persen untuk mencapai herd imunity atau kekebalan kelompok untuk masyarakat kabupaten Bulukumba.


"Kami selaku pemerintah Desa selalu memusatkan perhatian pada kegiatan vaksinasi, tentunya hal itu sesuai dengan target dengan minimal 70 persen untuk setiap daerah," tegas Asbar Kepala Desa Bukit Harapan.


Diketahui, capaian vaksinasi di kabupaten Bulukumba pada hari Senin sebesar 43 persen. Masih jauh dari target sebesar 70 persen.


Kegiatan vaksinasi di Desa Bukit Harapan digelar oleh pemerintah desa Bukit Harapan bekerja sama dengan Puskesmas Bontonyeleng dengan menyasar setiap dusun berjumlah 6 dusun.( Sau  )