BNNK Labusel Gelar Tes Urine Pada 200 ASN Eselon II dan Eselon III -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




BNNK Labusel Gelar Tes Urine Pada 200 ASN Eselon II dan Eselon III

11/19/2021

 


Globalnewsindonesia.com,- Labusel Sumut- Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan Sumut menggelar tes urine kepada 200 para ASN pejabat eselon ll dan lll.


Kegiatan tes urine tersebut diprakarsai oleh Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Labuhan Batu Selatan bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Labuhanbatu Utara, giat tes urine bertempat di lantai l kantor Bupati Labusel Desa Sosopan Kotapinang, Selasa (16/11-2021).


Adapun pejabat eselon ll yang melakukan tes urine Sekda Kabupaten Labuhanbatu Selatan Heri Wahyudi. SSTP, M.AP. Staf Ahli Bupati Labusel serta para OPD lainnya.


Kemudian pejabat eselon lll diantaranya para camat se - Labusel, Sekretaris OPD, Kepala Bagian (Kabag), Sekcam, Koordinator Wilayah Kecamatan untuk pendidikan dan Kepala UPTD Puskesmas.


Kakan Kesbangpol Kabupaten Labusel H. Zulkifli Siregar SE mengatakan pada wartawan bahwa tes urine ini kita lakukan atas kerjasama Pemkab Labusel dan BNNK Labuhanbatu Utara.


Dimana ASN yang lakukan tes urine  sekitar 200 orang, dan Kegiatan ini adalah merupakan intruksi Bupati Labusel H. Edimin adapun hasilnya akan kita serahkan kepada Bupati Labusel guna untuk privatisasinya.”ucapnya.


Dari 200 ASN merasa terkejut dengan kegiatan tersebut, sebab semua ASN diundang untuk rapat dan ditengah kegiatan tiba - tiba yang hadir harus  lakukan tes urine.


Pantauan awak media di lokasi kegiatan ada empat orang OPD yang tidak hadir dalam kegiatan tersebut, namun belum diketahui pasti penyebabnya. (MH)