Header Ads Widget


133 Calon Wisudawan Fakultas Pertanian Siap di Lepas Didunia Kerja




GlobalNewsindonesia.com-MAKASSAR, ---Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar malam ramah tamah wisudawan yang ke 74 di Fave Hotel, Senin (11/10) malam. 


Dalam kegiatan ini turut di hadiri Rektor Universitas Muhammadiyah Makassar, Prof. Dr H Ambo Asse, M.Ag., ada sebanyak 133 calon wisudawan Fakultas Pertanian yang terdiri dari 100 orang mahasiswa Prodi Agribisnis, 13 orang mahasiswa prodi Budidaya Perairan dan 18 orang mahasiswa Prodi Kehutanan. 


Dalam sambutannya Prof Ambo Asse mengapresiasi calon wisudawan dan meminta agar silaturahim tidak lepas dengan Universitas Muhammadiyah Makassar. 


"Kami berharap nantiya jika telah menjadi alumni, silaturahimnya dengan Dosen dan keluarga besar Unismuh Makassar tidak lepas," ujarnya


Lebih jauh dirinya juga berharap 133 orang calon alumni tidak hanya terserap di dunia kerja tetapi juga mampu menciptakan lapangan kerja sendiri mengingat situasi saat ini sedang pandemi. 


"Saya kira kalau mereka tidak terserap di dunia kerja maka dapat menciptakan lapangan kerja dan mampu memberdayakan orang lain, apalagi para alumni ini punya kemampuan yang lumayan karena memang para dosen telah mendidik agar memiliki skill dan kualifikasi," ujar Rektor Unismuh Makassar.


Sejalan dengan itu, Dekan Fakultas Pertanian, Dr. ir. Khaeriyah mengatakan para alumni Fakultas Pertanian adalah mereka yang siap dilepas di dunia kerja. 


"Kami mengeluarkan alumni kali ini ada tiga Prodi yakni Kehutanan, Agribisnis dan Budidaya Perairan. Semuanya itu telah kami didik dan memberikan pengetahuan lumayan sehingga bisa bersaing di lapangan kerja," ujar Khaeriyah


Apalagi kata dia Pertanian memiliki cakupan luas yang dapat dimanfaatkan mahasiswa, "Mau membuat pakan, budidaya tanaman dan sebagainya. InsyaAllah mereka siap. Apalagi saat ini potensi beberapa tanaman seperti porang, budidaya ikan, dan membuat pangan memiliki sangat besar," pungkas Khaeriyah


Turut hadir, Dekan Fakuktas Pertanian, Dr. Ir.Andi Khaeriyah, M.Pd., Wakil Dekan I, Dr. Jumiati, S.P., M.M., Wakil Dekan II, Akbar Ramli, S.P., M.Si., Wakil Dekan III, Muhamad Ikbal, S.Pi M.Si., Wakil Dekan IV, Ardi Rumallang, S.P., M.M., Serta Pimpinan Program Studi

Ketua Prodi Agribisnis, Dr. Sri Mardiyati, S.P., M.P., Sekertaris Prodi Agribisnis, Nadir, S.P., M.Si., Ketua Prodi Budidaya Perairan,

Ketua Prodi Kehutanan, Dr. Ir. Hikmah, S.Hut., M.Si., IPM. Beserta keluarga besar Fakultas Pertanian (Alumni).