Satlantas Polres Cianjur Alihkan Kendaraan Berat Kejalur Jinggol dan Sukabumi. -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Satlantas Polres Cianjur Alihkan Kendaraan Berat Kejalur Jinggol dan Sukabumi.

KIM(Kelompok Informasi Masyarakat)
12/24/2020


Kasatlantas Polres Cianjur.
 AKP, Meilawati 


GlobalNewsIndonesia.com-CIANJUR :Jelang Natal dan Tahun Baru Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Cianjur sudah melakukan pemetaan jalur yang digunakan pengendara berat, karena tidak diperbolehkan mengarah jalur puncak mulai hari ini, Kamis (24/12/2020) sampai tanggal 3/1/2021.


Dilakukannya pengalihan arus lalin untuk kendaraan berat termasuk yang bermuatan galian, menurut Kasatlantas Polres Cianjur. AKP, Meilawati sesuai aturan dari menteri perhubungan RI. 


" Semua kendaraan berat yang akan mengarah Jakarta lewat puncak, dialihkan ke jalur Jinggo dan Sukabumi, " kata Kasatlantas Meilawati


Ia menambahkan, namun untuk mobil pengangkut BBM dan sembako diperbolehkan karena untuk kebutuhan masyarakat. 

Selain itu untuk jalur puncak yang rawan terjadi longsor lembah Koi dan Ciloto. 


" Apabila terjadi bencana alam kami sudah bekerjasama dengan petugas BPBD, " jelasnya


Untuk itu pihaknya mengimbau pada masyarakat yang ingin merayakan malam pergantian tahun atau tahun baru, lebih baik di rumah bersama keluarga. (yn).