Berikan Wawasan Bahaya Narkoba, Ini Tujuannya -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Berikan Wawasan Bahaya Narkoba, Ini Tujuannya

7/28/2020
Globalnewsindonesia.com,Wonogiri - Menyusul maraknya penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang, anggota TNI dan PNS di Kodim 0728/Wonogiri mendapatkan sosialisasi tentang bahaya narkoba.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang digelar di aula Makodim 0728/Wonogiri, Selasa(28/7).

Komandan Kodim 0728/Wonogiri, Letkol Inf Imron Masyhadi, S.E., melalui Pasi Intel Lettu Inf Slamet Biyanto menyampaikan, bahaya narkoba memang cukup menakutkan, bahkan sudah masuk ke beberapa sendi kehidupan manusia. Saat ini narkoba merupakan musuh bangsa yang harus diperangi secara bersama-sama.

" Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk mengantisipasi, agar anggota TNI dan PNS dapat menjaga keluarganya dari penyalahgunaan narkoba ", pungkasnya.

Tampil sebagai narasumber dr. Trisjee
Gumilang dari Klinik Pratama Kartika-28 Kodim Wonogiri, mengajak secara bersama-sama untuk memerangi peredaran Narkoba di wilayah Kabupaten Wonogiri khususnya. Ia menghimbau agar para anggota baik TNI maupun PNS TNI-AD jangan sampai terpengaruh dengan narkoba, apalagi sebagai pecandu atau pengguna.

" Caranya adalah dengan menambah wawasan seperti yang saat ini dilakukan dan membangun kesadaran agar waspada dan tidak terjebak dalam perilaku penyalahgunaan narkoba ", jelasnya.

Melalui kegiatan penyuluhan ini pula, diharapkan bisa memperkuat komitmen dan dapat menyebarluaskan informasi tentang bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, (Pendim 0728/Wng).