Kunjungi Korban Kebakaran di Dua Tempat, Huadi Peduli Salurkan Bantuan -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Kunjungi Korban Kebakaran di Dua Tempat, Huadi Peduli Salurkan Bantuan

2/21/2022

 


Lokasi Kelurahan Campaga Kecamatan Tompobulu

Globalnewsindonesia.com,- Bantaeng - PT. Huadi Nickel Alloy Indonesia melalui Community Development bersama tim, Kunjungi Korban kebakaran di dua titik yakni Rumah Daeng Bau di Kel.Campaga Kecamatan Tompobulu, dan Rumah Tiara di Desa Bonto Tallasa Kecamatan Uluere Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan.


Melalui gerakan Huadi Peduli sejumlah bantuan paket sembako dan makanan siap saji dan uang duka diberikan kepada korban di dua ditempat yang berbeda.


Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Community Development, Humas PT. Huadi Nickel Alloy, Andi Reski Latippa kepada korban kebakaran Senin, (21/02/22).



Lokasi Kmp, Senea Desa Bonto Tallasa Kecamatan Uluere.


Menurut, Andi Reski Latippa Gerakan Huadi peduli bukan kali ini saja namun ini merupakan agenda rutin yang dilakukan terhadap masyarakat Kabupaten Bantaeng yang terimpa musibah.


"Kita ikut prihatin dengan duka yang dialami oleh masyarakat yang terimpa musibah kebakaran, selain itu ini bentuk kepedulian terhadap sesama melalui gerakan ini PT. Huadi Nickel Alloy hadir meringankan beban saudara kita."ungkapnya.


Dirinya juga berharap agar korban bisa tabah menghadapi cobaan yang diberikan oleh Allah SWT,"ucap Andi Reski sembari memberikan bantuan. 


Diketahui kedua korban kebakaran bernama Dg.Bau (30) yang tinggal bersama cucunya terjadi pada Jum'at (18/02/22) dimana rumah korban rata dengan tanah dengan kerugian berupa, motor Lektop dan Ijazah serta dokumen penting lainnya.


Berselang satu hari peristiwa naas kembali terjadi pada Minggu, (20/02/22), yang menimpa Rumah, Tiara (22) warga Kampung Senea Desa Bonto Tallasa Kecamatan Uluere, yang dihuni 3 anggota keluarga, dimana korban juga harus rela kehilangan tempat tinggal dan mengalami kerugian puluhan juta rupiah akibat amukan si jago merah.


Kehadiran tim Huadi peduli ini disambutnya dengan rasa haru oleh korban, usai menerima bantuan, Dg. Bau warga kel. campaga didampingi keluarga mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh PT. Huadi Nickel Alloy.


"Terimakasih banyak pak.!! atas bantuan yang telah diberikan oleh PT. Huadi Nickel Alloy."ucap Dg Bau dengan mata berlinang. 


Sementara itu ditempat yang berbeda hal yang sama diucapkan oleh, Tiara warga Kampung Senea, dirinya merasa bersyukur atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh pihak PT. Huadi Nickel Alloy melalui tim Huadi Peduli.


Turut hadir mendampingi dalam penyerahan bantuan tersebut staf Desa Bonto Tallasa, Ambo Doddin dan keluarga korban.


"Atas nama pemerintah Desa Bonto Tallasa kami ucapkan banyak terimakasih atas kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh PT. Huady Nickel Alloy kepada warga kami,"pungkasnya. (Abd.M)