K - Get Car Wash Rekrut Penyandang Tuna Rungu Sebagai Karyawannya -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




K - Get Car Wash Rekrut Penyandang Tuna Rungu Sebagai Karyawannya

10/28/2021

 


Globalnewsindonesia.com. Palembang Sumsel - Satu lagi tempat cuci mobil hadir di kota Palembang K - Get car wash yang beralamat di jalan Brigjen Hasan Kasim Celentang Palembang, Kamis (28/10/21).


Dalam launching Grand Opening K - Get car wash diisi dengan ceramah agama, pemotongan tumpeng, pemotongan pita, penanda tangan bersama di banner dan pemberian bingkisan kepada anak yatim.


Owner sekaligus pengelola dari K - Get car wash Dwi Cahyasyam Wicaksana diminta keterangannya mengatakan, kita sama sama berharap ini bisa menjadi tempat yang bermanfaat bagi orang banyak tidak hanya segi dari ekonomi tetapi dari segi sosial", ujarnya.



Karyawan dari K - Get car wash berjumlah 11 orang 25% nya adalah penyandang disabilitas tuna rungu berjumlah 3 orang yang mana ditambahkan oleh owner Dwi Cahyasyam Wicaksana mengatakan, kita membantu mereka dalam mencari kerja cukup sulit, disini kita bina, kita latih jadi mereka punya skill bermanfaat bagi orang lain.


Filosofi dari kata K - Get yaitu untuk huruh K adalah kecepatan, kebersihan dan keberkahan sedangkan dari kata Get adalah dapat. Merek K - Get awalnya bingung mau usaha apa maka munculah ide tiba tiba terinspirasi mau usaha car wash langsung kasih nama K - Get", katanya.


Hadir dalam kegiatan launching Grand Opening sekretaris daerah kota Palembang yang diwakili camat Kalidoni Muhammad Rama C.P., diminta tanggapannya, mengapresiasi kepada pengurus yang telah mempekerjakan karyawan nya yang berlatar belakang ada mantan napi dan tuna rungu semoga bermanfaat bagi warga sekitarnya", pungkasnya.


Hadir dalam launching K - Get car wash Direktur PT Citra Nusantara Gemilang (CNG) Hilir Raya, Hernoe Roesprijadji SIP, MH, MSi., tokoh masyarakat sekitar, Babinsa, bhabinkamtibmas dan Banser.(AHer)