Wakil Bupati Cianjur Tb. Mulyana Hadiri Hari Anak Nasional Lewat Virtual -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Wakil Bupati Cianjur Tb. Mulyana Hadiri Hari Anak Nasional Lewat Virtual

7/28/2021

 


GlobalNewsIndonesia.com,- CIANJUR,- Puncak acara hari Anak Nasional di Jawa Barat dilaksanakan secara Virtual, Wakil Bupati Cianjur Tb Mulyana didampingi Kepala BKBPP Himam Haris hadir dalam acara virtual hari Anak Nasional di Ruang Garuda Pendopo Cianjur, Rabu (28/7/21).


Pada kesempatan itu Wakil Bupati Cianjur Tb. Mulyana usai mengikuti acara hari Anak Nasional mengungkapkan, bahwa pada hari Anak Nasional ada deklarasi dari Anak -Anak ingin adanya perlindungan untuk hak-hak Anak diantaranya, belajar, hak berpendidikan, juga hak bermain. 


" Kemudian yang paling pokok terkait dengan era kekinian adalah tentang vaksin, "kata Wabup.




Selain itu ia pun menyampaikan pesan dari Gubernur Jawa Barat, pada bulan Desember Th 2021, Anak-Anak sudah berada pada pada kisaran 70 persen di vaksin. 


" Dan yang paling pokok era vaksin seperti disampaikan Gubernur, " jelasnya


Sehingga masyarakat nanti akan terbentuk heud Imunity, dan di Cianjur ini untuk SMP / SMA juga SMK ada 200 ribu Anak yang harus di vaksin.


" Nanti pada bulan Agustus arahan dari Presiden RI Joko Widodo kita tidak akan kesulitan lagi untuk vaksin, "Ungkapnya


Sekarang masyarakat dan Anak-Anak sudah sadar pentingnya vaksin namun vaksinnya masih terbatas.(yn)