Komunitas Remaja Islam Binuangeun (KORIB) Adakan Giat Tahrib Ramadhan Jilid Ke IV -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Komunitas Remaja Islam Binuangeun (KORIB) Adakan Giat Tahrib Ramadhan Jilid Ke IV

4/30/2021


Globalnewsindonesia.com,- Binuangeun,-  TAHRIB RAMADHAN JILID KE IV (EMPAT) yang di laksanakan selama tiga hari dengan membawa tema "Melalui Ramadhan kita hidupkan kembali kebahagiaan berbagi dengan mempererat tali silaturahmi dan meraih prestasi di bulan yang suci".


Dan dalam acara tersebut ada tiga kegiatan yang diselenggarakan oleh anggota korib yaitu, Perlombaan, berkah ramadhan dan kultum yang berlangsung di DKM Mesjid Agung Binuangeun, Jumat (30/04/2021).


Sesuai dengan temanya KORIB mengadakan TAHRIB RAMADHAN JILID IV ini yaitu untuk menciptakan semangat masyarakat Desa Muara Binuangeun dalam menjalankan ibadah puasa.




Adapun dalam kegiatan Tersebut, Candra Kila Jaya Diningrat selaku Ketua pelaksana kegiatan mengatakan, dengan diselenggarakannya kegiatan TAHRIB RAMADHAN JILID KE IV (EMPAT) ini guna membentuk semangat masyarakat muslim Desa Muara Binuangeun dalam menjalankan ibadah puasa serta menjalankan kegiatan keislaman untuk mendapatkan keberkahan," Tuturnya. 


Selanjutnya, saya mengharapkan dengan adanya acara ini untuk mempererat tali silaturahmi serta membentuk semangat kaum muslim dalam menjalankan ibadah puasa dan menjalankan kegiatan keislaman". Ujar Candrakila Jaya Diningrat.  


Selain itu ia juga mengharapkan kegiatan ini menjadi contoh untuk para pemuda muslim hususnya Desa Muara Binuangeun. 


Dilain hal, Misbahudin selaku Ketua Umum KORIB mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk menghidupkan kembali semangat para generasi muda agar bisa berbagi keberkahan dan mendorong generasi muda untuk tetap selalu berkarya.


"Diadakannya kegiatan ini untuk mencari keberkahan dan mendorong generasi muda agar tetap selalu berkarya," Ujar Misbahudin.


Selanjutnya, Gilang Aji Dharma Selaku pembina KORIB juga berharap bahwa kegiatan ini adalah proses pembelajaran untuk membangun desa yang lebih unggul dan mempererat tali silaturahmi antar pemuda desa demi satu tujuan yang sama yaitu untuk membangun desa unggul.


Dan saya berharap kegiatan ini adalah proses pembelajaran untuk membangun Desa unggul, dan mempererat tali silaturahmi antar pemuda demi satu tujuan yang sama yaitu untuk membangun desa yang unggul," Ujarnya. (Adam Gumelar)