Kapolsek Beri Ucapan Pada HUT TNI Ke-75 Kepada Danramil 1410-03 Tompo Bulu -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Kapolsek Beri Ucapan Pada HUT TNI Ke-75 Kepada Danramil 1410-03 Tompo Bulu

KIM(Kelompok Informasi Masyarakat)
10/06/2020


GlobalNewsindonesia.com-Bantaeng, - Kapolsek Tompobulu Polres Bantaeng, bersilaturahmi ke Koramil 1410-03 Kecamatan Tompobulu, Dalam silaturahmi kapolsek Tompobulu, beri kejutan ucapan Dirgahayu Ke-75 TNI kepada Danramil 1410-03 Kapt Inf Sultan dan anggota di Mako Koramil 1410-03, Kecamatan Tompobulu Senin (05/10/2020) Pukul 12.00 WIB.

Pada momen spesial itu Kapolsek Tompobulu Iptu Suhardi,sh serta Angota Polsek Tompobulu memberikan Kue ulang tahun yang diterima langsung oleh Danramil 1410-03 Kapt Inf Sultan.

Hal itu merupakan wujud sinergitas dan penghormatan kepada jajaran TNI yang sedang ultah serta menjadikan soliditas, kompak dan tingkatkan kepercayaan masyarakat.

Selanjutnya pada prosesi itu, Danramil 1410-03 atas nama pribadi dan satuan TNI mengucapkan terima kasih, salut dan bangga atas kepedulian Kapolsek , luar biasa Kapolsek mengemas acara sederhana tapi hikmat.

Sementara Bapak Kapolsek Tompobulu Iptu Suhardi ,sh ditempat yang sama mengucapkan selamat ulang tahun TNI ke-75 kepada seluruh anggota TNI khususnya Danramil 1410-03 dan anggota Koramil. Sebagai salah satu bentuk kekompakan, juga untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI-Polri. Ungkap Kapolsek.

“Ini merupakan salah satu bentuk kekompakan TNI-Polri di wilayah Kecamatan Tompobulu Kabupaten Bantaeng, bahwa itu momen yang baik untuk berikan penghormatan kepada jajaran TNI guna perkuat sinergitas, persaudaraan dan kebersamaan sebagai pilar negara dalam menjaga kamtibmas dan tegaknya pertahanan NKRI”, imbuhnya