New Normal, Anggota Koramil Dan Polsek Purwantoro Laksanakan Patroli Pendisiplinan Covid-19 -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




New Normal, Anggota Koramil Dan Polsek Purwantoro Laksanakan Patroli Pendisiplinan Covid-19

8/04/2020
Globalnewsindonesia.com,Wonogiri - Penyebaran Covid-19 masih terjadi khususnya diwilayah Kabupaten Wonogiri. Dan perlu adanya tindakan bersama antar instansi serta didukung masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Seperti halnya yang dilakukan oleh anggota Koramil 19/Purwantoro Serda Winarto dan Serda Masrukin beserta anggota dari Kecamatan, Polsek dan Puskesmas Purwantoro 2 melaksanakan Patroli Pengawasan Pendisiplinan Covid-19 di desa-desa diwilayah Kecamatan Purwantoro, Selasa(4/8).

Dijelaskan oleh Serda Winarto, kegiatan ini merupakan upaya bersama dalam menghadapi pandemi Covid-19. Dengan melaksanakan patroli ini diharapkan warga masyarakat lebih peduli dan melaksanakan himbauan-himbauan tentang protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

Ditempat terpisah, Danramil 19/Purwantoro Kapten Inf Hengky Nurcahyadi menyampaikan, pihaknya memiliki fungsi, tugas dan tanggungjawab menghimbau serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencegah dan memerangi wabah covid-19.

Untuk itu perlu dilaksanakan patroli pengawasan dan penertiban secara persuasif dan edukatif untuk mendisiplinkan masyarakat. Hal ini dilakukan guna menekan dan meminimalisir penyebaran covid-19, (Pendim 0728/Wng).