Politik Dinasti Tak Berjilid 'Sang Pangeran Meneruskan Jejak Sang Ayah' -->

Iklan Semua Halaman

 


Jika ada yang mendapat intimidasi atau tindakan tidak menyenangkan lainnya dari anggota GNI, silahkan lapor ke redaksigni@gmail.com, untuk pengiriman berita kegiatan kampus, sekolah , sosial kemasyarakatan, lainnya silahkan di nomor center kami

 




Politik Dinasti Tak Berjilid 'Sang Pangeran Meneruskan Jejak Sang Ayah'

7/27/2019

Global News Indonesia; pemilihan kepala daerah serentak akan kembali dilakukan pada tahun 2020, ada beberapa daerah di indonesia yang akan memilih kepala darah secara langsung.

Solo salah satu kota yang akan mengadakan pesta rakyat 5 tahunan ini. Kota Solo  adalah kota dimana Joko Widodo mengawali karier politiknya, yang pada akhirnya menghantarkan Joko Widodo Menjadi Orang Nomor 1 dinegeri Ini.

Tidak mau ketinggalan dengan Sang Ayah, Dua Putra Sang Presiden Terpilih ini, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangareb digadang-dagang akan meramaikan Bursa pencalonan Walikota Solo 2020-2025 nanti.

Mengulang awal karier Joko Widodo, yang di usung oleh PKS bersama partai-partai besar lainnya. Saat ini PKS juga terus melakukan pengamatan elektoral calon-calon potensial untuk memimpin Solo.

Dilansir dari detik.com, "Gibran dan Kaesang masuk radar PKS," kata Sekretaris Bidang Politik Hukum dan Keamanan DPP PKS, Suhud Alynudin, kepada wartawan, Sabtu (27/7/2019).

Suhud mengenang masa-masa Jokowi pada perhelatan Pilkada Solo 2010 silam. Saat itu, PKS ikut mengusung Jokowi-FX Hadi Rudiyatmo.

Saat itu, Jokowi-Hadi menang dengan raihan 90 persen suara. Dia mengalahkan pasangan Eddy S Wirabhumi-Supradi Kertamenawi yang diusung Partai Demokrat dan Partai Golkar.

Bisa saja hubungan baik PKS dengan 'pihak' Jokowi itu terulang di 2020, bisa juga tidak.
"Kita lihat nanti. Karena dulu saat di Solo, PKS pernah mengusung Pak Jokowi," kata Suhud.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Universitas Slamet Riyadi (UNISRI) Surakarta merilis hasil survei calon Wali Kota Solo periode 2020-2025. Gibran dan Kaesang dimasukkan ke bursa.

Jokowi sendiri merasa senang anaknya masuk bursa, dan menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada kedua putranya.